Selamat Datang Di Media Online RELOAD (Membedah yang belum terjamah dan mengukir yang mungkin belum terpikir)

Arsip

Selasa

Bagikan

JAKARTA Kementerian Kelautan dan Perikanan mulai menguji coba penggunaan bahan bakar gas (BBG) untuk menyiasati rendahnya alokasi bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi jenis solar.

Uji coba itu, ujar Menteri Kelautan dan Perikanan Fadel Muhammad, setelah gagal mengupayakan penambahan, baik kepada Komisi IV dan Komisi VII DPR maupun PT Pertamina.

"Alokasi BBM bersubsidi 1,5 juta kiloliter tidak mencukupi kebutuhan untuk melaut, karena kebutuhan solar mencapai 2 juta kiloliter per tahun," ungkapnya kemarin.

Dia menjelaskan pada awal tahun ini telah menemui secara langsung Dirut PT Pertamina Karen Agustiawan untuk membicarakan alokasi BBM bersubsidi bagi nelayan.43.JPG (640×427)

Fadel menyatakan Kementerian Kelautan dan Perikanan mendapatkan bantuan sebanyak 200 tabung gas berisi compressed natural gas (CNG). Dari hasil perhitungan, penggunaan CNG dapat menghemat biaya operasional para nelayan untuk melaut. Selain itu, penggunaan CNG lebih ramah lingkungan dan membuatmesin kapal lebih awet.

"Program ini adalah terobosan agar nelayan dan pengusaha kecil bisa berproduksi secara lebih hemat dan mendapatkan sesuatu yang lebih baik yakni mendapatkan keuntungan yang lebih besar," katanya.

Dia menyatakan tingginya biaya operasional melaut merupakan masalah klasik yang dihadapi nelayan dan yang kini belum tertangani. Biaya BBM merupakan komponen terbesar dari total biaya operasional saat melaut, mencapai 60%. Hal itu membuat para nelayan enggan melaut.

Uji coba itu, sambungnya, karena masih terdapat hambatan penerapan akibat terbatasnya alokasi produsen CNG. "Kami akan melakukan uji coba pertama kali di Pasuruan, Jawa Timur," ujarnya.

Fadel menjelaskan berdasarkan hasil penelitian penghematan biaya diketahui penggunaan CNG lebih hemat. Dia mencontohkan penggunaan diesel sebanyak 10 liter se-nilai Rp45.000.

Setelah dilakukan konversi gas, sambungnya, setara dengan penggunaan 2 diesel dan 6 liter CNG sehingga nelayan dapat menghemat Rpl6.500, dengan asumsi harga CNG Rp3.250 per liter.

Sumber:http://www.indonesia.go.id/id/index.php?option=com_content&task=view&id=13724&Itemid=696

Kode Iklan

Responses to "BAHAN BAKAR GAS UNTUK NELAYAN DIUJI COBA"

Write a comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Text Backlink Exchanges backlink Free BackLinksMIM - Free BacklinksYour-Link http://Link-exchange.comxa.com AutoBacklinkGratisFree Promotion LinkMAJLIS LINK: Do Follow BacklinkLink Portal Teks TVFree Smart Automatic Backlink MIM - Free BacklinksYour-Link